![]() |
Forkompimcam Agrabinta bergerak bantu anak kasus gizi buruk, rencananya akan dirawat di RSUD Cianjur. (Polsek Agrabinta) |
SIGNALCIANJUR.COM- Akhirnya, Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Agrabinta jemput bola bantu keluarga anak gizi buruk, di Kampung Simpangtilu, Desa Tanjungsari, Kamis (27/5/2021).
Kapolsek Agrabinta AKP Ipid A Saputra mengatakan, telah langsung kunjungan rumah Muhamad Bayu, dan sudah dilakukan edukasi ulang untuk dirujuk ke RSUD Cianjur, namun orangtuanya belum siap berangkat.
"Karena masalah kesehatan, masih sakit. Dan, Senin (31/5/202) akan siap berangkat anaknya untuk dirawat ke RSUD," katanya.
Mudahan-mudahan, masih papar Kapolsek Agrabinta, kalau sudah diberikan edukasi keluarganya paham, sehingga bayi bisa dirawat di rumah sakit.
"Kalau dari pemerintah baru bantuan medis saja, tapi sudah ada bantuan sembako dari para donatur," singkat Kapolsek Agrabinta kepada SignalCianjur, saat dikonfirmasi langsung melalui via WhatsApp, Kamis (27/5/2021).
Terpisah, Kades Tanjungsari Juanda mengatakan, ada informasi siang sekitar pukul 10.30 WIB, telah datang cek di kediaman keluarga tersebut. Dan, sudah cek dan berkunjung ke rumah Muhammad Bayu, dan memutuskan akan berangkat Senin (31/5/2021).
Masih ujar Juanda, hal itu informasi dari pihak Puskesmas Agrabinta dan jelasnya semuanya sudah membantu bergerak, khususnya forkompimcam setempat.
"Alhamdulillah sudah jemput bola semuanya turut membantu, mohon doa saja semoga lancar. Terima kasih atas kepedulian sosialnya," singkat Kades Tanjungsari Juanda. (Red)