Notification

×

Iklan

Iklan

Serah Terima Program, Yayasan Project HOPE yang Didukung LINDE Bantu Korban Gempa di Sarampad Cugenang Cianjur

6/10/2023 | 10:36 WIB Last Updated 2023-06-10T03:40:46Z
Yayasan Project Hope yang Didukung LINDE bantu korban gempa di Sarampad Cugenang Cianjur serah terima program. (Foto: SignalCianjur)

SIGNALCIANJUR.COM - Sebagai upaya mendukung penanganan darurat bencana gempa, Linde dan Yayasan Project HOPE (YPH) serah terima simbolis program dan kegiatan yang telah dilakukan kepada Pemerintah Daerah (Pemkab) Cianjur, Jumat (9/6/2023) kemarin.

"Yayasan yang kami ini yaitu lembaga kemanusian dukungan dari Perusahaan Gas Industri dan Teknik (LINDE) untuk membantu warga terdampak gempa bumi di Cianjur, pada 21 November 2022 lalu," kata Direktur Eksekutif Yayasan Project HOPE, Dr. Edhie Rahmat.

Masih ujarnya, bantuan yang diberikan berupa penyediaan tenda darurat untuk medis, layanan pengobatan gratis, penyediaan fasilitas air bersih dan sanitasi. 

"Nah! Lalu, peningkatan kapasitas bagi kader Kesehatan, penyediaan hygiene kits dan promosi kesehatan, kebersihan dan nutrisi," terang Dr. Edhie Rahmat.

Hal sama masih sambungnya, melalui dukungan dari LINDE, Yayasan Project HOPE telah menyelesaikan program dan kegiatan bantuan kemanusian berupa 15 unit temporary comunal latirne (terdiri dari 30 toilet dan 15 tempat cuci dan mandi), penyediaan 6 sistem akses air bersih, distribusi 400 hygiene kits, penyediaan 1 unit tenda darurat untuk layanan kesehatan (Pustu Limbagansari).

Bahkan, selaij itu juga pemberian layananan kesehatan, peningkatan kapasitas bagi kader kesehatan serta mendukung kader kesehatan menjalan promosi kesehatan, nutrisi dan gizi bagi masyarakat terdampak bencana.

Masih hal senada disampaikan Direktur Eksekutif Yayasan Project HOPE, Dr. Edhie Rahmat, bahwa yayasan tersebut telah ikut mendukung tanggap darurat sejak hari kedua setelah kejadian gempa, dengan melakukan intervensi kegiatan layanan medis, distibusi Non Food Item penyedian fasilitas air bersih dan sanitasi.

"Tujuan untuk membantu masyarakat terdampak bencana, dan kami berharap Cianjur segeran Pulih dan tangguh," paparnya.

Kemudian, kegiatan dilanjutkan dengan melakukan kunjungan lapangan di dampingi oleh Kabid Yankes dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Cianjur dan Puskesmas Nagrak untuk melihat layanan kesehatan di tenda darurat Pustu Limbangansari.

Terlihat, setelah itu dilanjutkan meninjau lokasi di Desa Sarampad, untuk melihat fasilitasi air bersih dan sanitasi serta kegiatan promosi kesehatan yang dilakukan oleh kader dari desa setempat yang didampingi oleh Puskesmas Cugenang, dan Dinas Kesehatan (Dinkes) Cianjur (sumber Arianto). 

"Program dan kegiatan yang dilakukan oleh Yayasan Project HOPE di fokuskan di Desa Sarampad, Kecamatan Cugeunang," ujar Dr. Edhie Rahmat.

Direktur Eksekutif Yayasan Project HOPE berharap, dengan pemberian bantuan tersebut, masyarakat terdampak bencana dapat mengakses air bersih, sanitasi dan menerapkan prilaku hidup bersih sehat selama di pengungsian.

"Bisa bermanfaat dan menjadi berkah secara kontinyu," pungkasnya.

Terpisah, dari LINDE selaku Country Head of Indonesia, Vinayak Kembhavi, menyampaikan, LINDE sebagai salah satu perusahan global di bidang gas industri dan teknologi turut mendukung upaya penanganan darurat bencana gempa di Cianjur.

"Terus membantu aksi gerakan sosial dan kemanusiaan," bilangnya.

Vinayak menyampaikan, belasungkawa yang sedalam-dalamnya kepada para korban terdampak gempa bumi, LINDE turut berpartisipasi mendukung upaya tanggap darurat melalui Yayasan Project HOPE.

"Ya! Artinya untuk melaksanakan program dan kegiatan di sektor kesehatan, air minum dan penyehatan lingkungan," tutupnya singkat.

Informasi diterima, Yayasan Project HOPE dan LINDE menyerah terimakan program dan kegiatan penanganan darurat telah dilaksanakan, secara simbolis kepada Pemerintah Daerah (Pemkab) Kabupaten Cianjur diwakili oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Pemkab Cianjur, Budi Rahayu Toyib.

Diketahui, saat kesempatan tersebut Bupati Cianjur melalui Asisten Perekonomian dan Pembangunan Pemkab Cianjur, Budi Rahayu Toyib menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi atas bantuan yang diberikan oleh LINDE dan Yayasan Project HOPE. (Red)



×
Berita Terbaru Update