![]() |
Bupati Cianjur H Herman Suherman. (Foto: Mamat Mulyadi/ RadarBangsa) |
SIGNALCIANJUR.COM- Bupati Cianjur H. Herman Suherman meresmikan "Program Tahfidz" musyahadah tahfidz angkatan 1 haflah Akhirussanah TKQ-TPQ Hj. Siti Maryam, tahun ajaran 2023-2024, di taman Pancaniti, Pendopo Pemkab Cianjur, Minggu (23/6/2024) kemarin.
"Program Tahfidz Angkatan 1 Haflah Akhirussanah TKQ TPQ Hj. Siti Maryam, saya nyatakan secara resmi dimulai," kata saat meresmikan sekaligus sambutan di Pendopo Pemkab Cianjur, kemarin.
Masih ujarnya, semoga Allah SWT senantiasa memberikan bimbingan dan petunjuk, serta semoga kegiatan ini menjadi amal ibadah yang diridhoi.
"Bahwa Yayasan Siti Maryam telah berkontribusi besar di dunia pendidikan Cianjur," papar Bupati Cianjur.
Lebih lanjut ia menyampaikan hanya pendidikan formal, namun juga pendidikan agama yang sangat penting bagi pembentukan karakter anak.
"Semoga dengan adanya program tahfidz ini, semakin banyak anak-anak kita yang mampu menghafal Al-Qur'an," harapnya.
Terakhir, Bupati Cianjur menambahkan artinya menjadi penerus yang unggul, beriman, bertakwa, dan memberikan manfaat besar terhadap masyarakat.
"Harus secara kontinyu jadi jangan cukup sampai di sini. Apalagi berhubungan dengan gerakan keagamaan," tutupnya.
Diketahui, kegiatan peresmian program tahfidz tersebut, mengusung tema "Dengan Cahaya Al-Qur'an, Memanggil Potensi Diri Meraih Generasi Gemilang" dan terlihat turut hadir Kabag Kesra Setda Cianjur Dindin Amaludin, Supervisor LPPTKA BKPRMI Cianjur Dede Saepul, Kepala Sekolah TKQ-TPQ Hj. Siti Maryam Nina Munawaroh, dewan guru, orang tua, dan peserta didik TKQ-TPQ Hj. Siti Maryam. (Red/*)