Notification

×

Iklan

Iklan

Kerugian Rp 100 Juta, Pontren di Tanjungsari Sukaluyu Cianjur Dibakar Si Jago Merah

8/06/2023 | 07:50 WIB Last Updated 2023-08-06T18:15:37Z
Salah satu pondok pesantren (Pontren) di Sukaluyu, Cianjur yang terbakar. (Foto: Damkar Cianjur)


SIGNALCIANJUR.COM - Si jago merah bakar salah satu pondok pesantren (Pontren) di Kampung Pasirsereh RT 1/ 5, Desa Tanjungsari, Kecamatan Sukaluyu, Kabupaten Cianjur, sekitar pukul 16.00 WIB, Sabtu (5/8/2023) sore.

Dandi Muhtar Zayidi (54) pemilik pondok pesantren warga setempat membenarkan, saat detik-detik kebakaran masih beruntung tidak ada ada hal diharapkan terjadi. Semua pada selamat, yang diduga api berasal dari arus pendek listrik.

"Barang berharga di pondok pesantren habis terbakar tak tersisa," akunya.

Masih ujarnya, saat itu dibantu warga juga dengan alat seadanya sebelumnya datang dari Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar), melihat bahan bangunan pontren yang mudah terbakar.

"Sehingga si jago merah dengan cepat hanguskan bangunan ada di pontren," ucap Dandi.


Terpisah, salah satu anggota Damkar Cianjur, Uuh Koswanda mengatakan, ada laporan kebakaran. Saat itu juga langsung bergerak menuju lokasi.

"Objek yang terbakar pondok pesantren," katanya.

Sementara itu, lebih lanjut Koswanda mengungkapkan, luas area 6 x 10 meter (dua lantai). Dan, luas area yang terbakar hal sama 6 x 10 meter.

"Luas yang terselamatkan 6 x 11 meter," terangnya.

Ia menginformasikan, hasil laporan dari warga itu penyebab kejadian dari konsleting listrik. Dan, perkiraan kerugian ditaksir mencapai Rp100 juta.

"Masih beruntung korban jiwa nihil. Hanya kerugian material saja," ujar Koswanda.

Tindakan petugas, ia menambahkan, telah merima laporan (telepon) sekitar pukul 16.00 WIB. Dan, tiba di lokasi itu pukul 16.15 WIB. Jarak tempuh tiga kilometer. Sedangkan lamanya penanggulangan satu jam 15 menit, dengan jumlah personil delapan orang.

"Jumlah kendaraan pemadam kebakaran diturunkan ke lokasi dua unit yang dibantu 6 relawan pemadaman kebakaran (Redkar) dan warga (ormas) juga," tutup Koswanda, yang diamini anggota Damkar Cianjur lainnya Aden. (Red)



×
Berita Terbaru Update